Kisi Kisi Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) Sekolah Dasar (SD) 2018 Semua Mata Pelajaran Lengkap

Print Friendly and PDF 0 Viewers
Kisi Kisi Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) Sekolah Dasar (SD) 2018 Semua Mata Pelajaran Lengkap - Selamat malam para pengunjung semangat27.com semuanya dimana pun anda berada, semoga selalu dalam keadaan sehat dan banyak rejeki ya. Kali ini admin akan membagikan sesuatu yang ditunggu-tunggu yakni Kisi Kisi USBN untuk jenjang SD di semua mata pelajaran mulai dari
  • Kisi Kisi USBN Bahasa Indonesia SD 2018
  • Kisi Kisi USBN Matematika SD 2018
  • Kisi Kisi USBN Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) 2018
USBN sendiri merupakan kepanjangan dari Ujian Sekolah Berstandar Nasional. Di jenjang pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA), dan Sekolah Menengah Kejuruam (SMK) Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) merupakan suatu kegiatan yang dilakukan untuk mengukur pencapaian kompetensi para siswa yang dilaksanakan oleh pihak sekolah disemua mata pelajaran yang mengacu pada SKL atau Standar Kompetensi Lulusan, dengan tujuan akhir untuk mendapatkan pengakuan atas prestasi belajarnya. Semua mata pelajaran diujikan kecuali mata pelajaran Mulok atau Muatan Lokal.



Sedang untuk Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) dijenjang pedidikan Sekolah Dasar (SD) merupakan suatu kegiatan yang dilakukan untuk mengukur pencapaian kompetensi para siswa yang dilaksanakan oleh pihak sekolah hanya untuk dibeberapa mata pelajaran tertentu saja.

Kisi Kisi Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) Sekolah Dasar (SD) 2018 Semua Mata Pelajaran Lengkap

Berdasarkan apa yang telah kita semua ketahui bahwa ditahun 2018 ini pihak Kemendikbud atau Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah menetapkan suatu kebijakan yang baru untuk pelaksanaan ujian akhir di tingkat pendidikan sekolah dasar (SD). Kebijakan tersebut adalah Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) telah menerapkan suatu sistem ujian sekolah berstandar nasional atau disingkat dengan USBN untuk peserta didik siswa siswi yang duduk dibangku kelas 6 (Enam).

Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) untuk jenjang pendidikan Sekolah Dasar (SD) ditahun 2018 ini hanya untuk menguji beberapa mata pelajaran saja, diataranya terdapat sekita 3 (Tiga) mata pelajaran yang diujikan dalam Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) 2018 ini, untuk isinya seperti yang telah disebutkan diatas ada
  1. Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) Bahasa Indonesia, 
  2. Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) Matematika, 
  3. dan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN)Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).
Kepala Balitbang atau kepanjangan dari Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Bapak Totok Suprayitno mengatakan bahwa untuk format soal pada Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) Sekolah Dasar (SD) tahun 2018, sekitar 20% (Dua Puluh Persen) sampai 25% (Dua Puluh Lima Persen) soal dibuat oleh Pusat sebagai soal jangkar (anchor), dan sisanya sekitar 75% (Tujuh Puluh Lima Persen) sampai 80% (Delapan Puluh Persen) barulah dibuat oleh para guru yang tergabung dalam KKG atau kelompok kerja guru.

“Sedangkan untuk ujian sekolah atau US, 100 persen soal disiapkan sekolah berdasarkan kisi­kisi nasional yang disiapkan oleh pusat,”

Ucap Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kabalitbang Kemendikbud), Bapak Totok Suprayitno berkenaan dengan USBN pada Diskusi Kebijakan Pendidikan, Jakarta Rabu (10/01/2018).

Bapak Totok Suprayitno juga mengatakan bahwak untuk soal Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) Sekolah Dasar (SD) nantinya akan disertai dengan soal esai sebanyak 10% (Sepuluh Persen) dari seluruh total soal yang ada. Hal tersebut sangat berbeda dengan US/M yang sebelumnya pernah berlaku dibeberapa tahun yang lalu, dimana semua soal yang ada hanya berbentuk pilihan ganda saja

Lalu untuk mata pelajaran yang lain yakni sekitar 5 (Lima) mata pelajaran yang ada pada Ujian Sekolah selain USBN, soal ­soalnya nanti akan dibuatkan oleh para guru dari masing ­masing sekolah. Meksi demikian, pihak Kemeterian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) akan tetap mendorong para guru ­guru tersebut untuk dapat membuat setiap soal Ujian Sekolahnya dengan
kombinasi antara soal unjian pilihan ganda dan soal ujian esai.

“Esai sangat bagus untuk kompetensi generasi abad 21,”

Ucap Kepala Balitbang atau kepanjangan dari Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Bapak Totok Suprayitno

Karena memang secara teknis sebenarnya untuk jenjang pendidikan Sekolah Dasar (SD/MI) sudah dapat menerapkan ujian dengan sistem yang berbasis komputer, dengan rincian untuk tipe ­soal yang berbentuk pilihan ganda dapat dikerjakan secara langsung pada komputer, baik untuk Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) ataupun Ujian Sekolah biasanya. Dan untuk tipe soal yang berbentuk esai dapat dikerjakan para siswa secara manual pada kertas esai yang telah didisediakan.

Nah untuk mempermudah para pengujung sekalian khususnya yang saat ini sedang mempersiapkan diri dalam menghadapi USBN SD, semangat27.com akan membagikan Kisi kisinya melalu link yang terdapat dibawah artikel ini. Silakan manfaatkan dan gunakan sebagai pedoman untuk mempelajari jenis soal yang nantinya akan keluar di USBN.

Demikian yang dapat kami sampaikan, sehat selalu dan banyak rejeki para pengunjung semuanya. Sampai jumpa lagi diartikel selanjutnya, sekian dari kami terkait Kisi Kisi Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) Sekolah Dasar (SD) 2018 Semua Mata Pelajaran Lengkap. Bye bye

Kisi Kisi USBN Bahasa Indonesia SD 2018 (simpan)
Kisi Kisi USBN Matematika SD 2018 (simpan)
Kisi Kisi USBN Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) 2018 (simpan)

Baca Juga ya


BAGIKAN
Previous
Next Post »
0 Komentar