Fakta Unik Kehidupan Monyet untuk Anda Ketahui

Print Friendly and PDF 0 Viewers
Fakta Unik Kehidupan Monyet untuk Anda Ketahui - Hewan monyet dikenal oleh banyak orang sebagai salah satu jenis hewan primata yang lucu, akan tetapi juga dikenal sebagai hewan memiliki sifat agresif. Perlu digaris bawahi bahwa monyet berbeda atau memiliki perbedaan dengan kera. Beberapa perbedaan yang paling terlihat terletak pada bagian ekor juga bentuk tubuh dari kedua hewan tersebut. Untuk lebih jelasnya, simak sedikit penjelasan perbedaan monyet dan kera dibawah ini.

Monyet mempunyai bentuk ekor yang cenderung lebih panjang serta ukuran tubuh yang relatif lebih kecil bila dibandingkan dengan kera. Selain kedua perbedaan itu, mungkin pada monyet umumnya juga mempunyai dada yang cenderung lebih sempit jika dibandingkan dengan kera.

Selanjutnya setelah mengetahui sedikit perbedaan antara monyet dan kera. Kita akan berfokus kembali pada monyet, monyet sendiri termasuk kedalam hewan sosial yang suka berkelompok. Kemampuan yang dimilikinya seperti berlari dan juga melompat dari satu pohon kepohon yang lainnya, membuat monyet menjadi salah satu hewan yang dianggap cerdas.


Namun apakah anda mengetahui? Bahwa selain fakta diatas ada hal unik lainnya juga yang menarik dari monyet untuk kita ketahui. Dibawah ini merupakan Fakta Unik Kehidupan Monyet untuk Anda Ketahui yang dirangkum oleh semangat27.com dari banyak sumber.


  • Monyet terlebih dahulu mengupas kulit pisang ketika hendak memakannya, hal ini selalu dilakukan oleh monyet kapanpun dirinya ingin memakan pisang.
  • Monyet merupakan perenang yang sangat handal sebenarnya, namun karena monyet cenderung menghindari tempat-tempat yang basah hal tersebut jarang dilihat.
  • Monyet sanggup melakukan kegiatan berhitung serta mengetahui dan paham bilangan tertulis. bahkan Monyet mengerti dan memahami perkalian ataupun aritmatika lainnya.
  • Monyet pejantanan pada saat kencing sengaja mengenai tangan mereka kemudian setelah itu  mereka menggosok tangannya dibulu mereka dengan tujuan menarik monyet betina.
  • Monyet dapat memahami bilangan tertulis bahan dapat pula menghitung. Memahami beberapa dasar aritmatika dalam beberapa kasus yang jarang bahkan mereka mampu melakukan perkalian.
  • Beberapa kali pernah terdapat penelitian yang menunjukkan bahwa monyet betina akan mengajarkan cara membersihkan gigi kepada anak-anaknya dengan menggunakan benang..
  • Rekor monyet paling kecil di dunia dipegang oleh monyet pygmy marmoset, dengan ukuran kurang lebih 12 (Dua Belas) centimeter dan panjang ekor sekitar 17 (Tujuh Belas) centimeter.
  • Sedangkan rekor monyet terbesar yang ada di dunia berjenis mandrill jantan, memiliki berat yang dapat mencapai 35 (Tiga Puluh Lima) kilogram dengan memiliki panjang tubuhnya hingga mencapai angka 1 (Satu) meter.
  • Para monyet yang tinggal di kawasan Amerika Selatan dan Amerika Tengah disebut dengan “monyet dunia baru.” Sedangkan untuk monyet yang tinggal di kawasan Asia dan Afrika disebut dengan “monyet dunia lama.”
  • Keberadaan monyet tersebar hampir di seluruh dunia ini, terkecuali tidak untuk benua Antartika dan Australia.
  • Angka hidup Monyet berada direntang umur 10 (Sepuluh) hingga 50 (Lima Puluh) tahun.
  • Di Burma terdapat monyet bersin yang mempunyai keunikan tersendiri, yakni monyet-monyet ini setiap kali hujan turun pasti mereka akan bersin-bersin.
  • Di Ethiopia terdapat monyet berkawanan yang terbersar di dunia mereka dinamakan Monyet gelada, satu kawanan dari monyet ini bisa mencapai jumlah 650 (Enam Ratus Lima Puluh) ekor.

Ya itulah rangkuman ulasan tentang Fakta Unik Kehidupan Monyet untuk Anda Ketahui. Demikian yang dapat semangat27.com sampaikan, semoga bermanfaat, sehat selalu dan banyak rejeki pengunjung semangat27.com sampai ketemu lagi diartikel selannjutnya. Bye Bye

Baca Juga ya


BAGIKAN
Previous
Next Post »
0 Komentar