Cek info GTK, SKTP 2018 dengan Aplikasi Android resmi Dirjen GTK

Print Friendly and PDF 0 Viewers
Cek info GTK, SKTP 2018 dengan Aplikasi Android resmi Dirjen GTK - Dengan tujuan untuk mengikuti perkembangan zaman yang ada sekarang, serta mengikuti perkembangan trend dari para guru zaman now atau guru zaman sekarang, secara resmi Dirjen GTK telah meluncurkan aplikasi untuk mengecek GTK, KSTP berbasis Andorid yang sangat kekinian dewasa ini.

Keberadaan dari adanya Aplikasi cek info GTK, SKTP ini tentu saja sangat menarik perhatian, sebab bukan merupakan rahasia umum lagi bahwa sebagian dari guru yang ada di negara Indonesia ini telah fasih, mempunyai dan juga mempergunakan perangkat Android seperti smartphone didalam kehidupannya sehari-hari. Bahkan dimulai sejak awal munculnya aplikasi messenger seperti WA atau WhatsApp Messenger, perkembangan dari penggunaan berbagai berangkat yang berbasis Android di kalangan masyaraakat khususnya kalangan para guru semakin mengalami peningkatan yang sangat pesat.

Tentu saja dengan munculnya Aplikasi cek info GTK, SKTP 2018 yang berbasis Android akan lebih memudahkan para guru dalam mengakses laman yang didalamnya berisi berbagai informasi tentang
GTK. Para guru cukup mengklik tombol login saja sudah bisa mendapatkan semuanya. Meskipun tetap saja terkadang para Bapak/Ibu guru tetap saja akan merasa bingung karena diribetkan oleh berbagai aplikasi lain yang serupa dimana aplikasi tersebut bukan dibuat secara resmi oleh pihak Dirjen GTK.

Maka dari itu jangan sampai salah dalam memilih aplikasi android untuk cek info GTK, SKTP 2018. Pastikan terlebih dahulu bahwa Aplikasi yang akan para guru instal yakni Aplikasi
Android untuk Cek Info GTK, SKTP2018 yang memiliki gambar dengan ciri-ciri seperti pada tampilan di bawah ini.

Tampilan Aplikasi Android untuk Cek Info GTK, SKTP 2018 resmi Dirjen GTK.


Bagi Bapak/Ibu guru yang ingin memasang Aplikasi Cek info GTK, SKTP 2018 android bisa mendapatkannya melalui situs Play Store, dengan mengunjungi tautannya pada link yang ada dibawah artikel ini

Untuk panduan lengkapnya bagaimana caranya melakukan cek info GTK, SKTP 2018 dengan Aplikasi Android Cek info GTK, SKTP resmi dari Dirjen GTK tersebut, bapak dan ibu guru cukup menginstallnya saja aplikasi info gtk, sktp 2018 ini. Silahkan coba-coba saja terlebih dahulu aplikasi ini, pasti anda akan sangat merasa ringan dan mudah dalam mengakses aplikasi info GTK, SKTP 2018.

Nah berikutnya setelah Bapak/Ibu sudah berhasil dalam menginstall aplikasi resmi tersebut lalu kemudian bapak/ibu guru tinggal masukan NIK/ NUPTK / NRG serta tanggal lahir bapak/ibu guru dalam kolo yang sudah disediakan, setelahnya bapak/ibu guru tinggal klik login. Kemudian sesudah bapak/ibu guru berhasil login diaplikasi info GTK, SKTP 2018 resmi ditjen GTK maka akan muncul info yang sama persis dengan info yang ada pada laman info GTK, SKTP 2018.

Sepanjang Bapak/Ibu tidak melalukan logout (keluar) dengan mengklik tombol Logout, maka bapak/ibu guru cukup membuka aplikasi info GTK, SKTP 2018 tersebut untuk dapat mengecek Info GTK, SKTP 2018.

Tampilan Awal (setelah instal) Aplikasi Android untuk Cek Info GTK, SKTP 2018 resmi Dirjen GTK.

Tampilan Awal (setelah login) Aplikasi Android untuk Cek Info GTK, SKTP 2018 resmi Dirjen GTK.


Tampilan Verifikasi Tunjangan Aplikasi Android untuk Cek Info GTK, SKTP 2018 resmi Dirjen GTK.

Melalui tampilan verifikasi aplikasi cek Info GTK 2018 Android tersebut bapak/ibu guru bisa memperoleh informasi  yang berkaitan dengan verifikasi data guru, status untuk kelulusan, data tunjangan serta berbagi info lainnya yang berkaitan dengan SKTP Surat Keterangan Pencairan
Tunjangan Profesi Guru.

Pada fitur Verifikasi data gutu tersebut juga terdapat informasi terkait dengan seberapa besar Beban mengajar, Kelengkapan Data, Keaktifan, Kepegawaian, Kelulusan Sertifikasi, Usia, NUPK,

Itulah penjelasan singkat terkait Cek info GTK, SKTP 2018 dengan Aplikasi Android resmi Dirjen GTK. Selamat mencoba. Untuk para OPS di sekolah diharapkan selain harus mengupdate data yang terdapat pada dapodikdasmen juga harus selalu ingat untuk mengisi DHGTK atau Daftar Hadir Guru Online

Miliki aplikasi memlalui link berikut ini ya

Baca Juga ya


BAGIKAN
Previous
Next Post »
0 Komentar