Cara membuat aplikasi android dengan cordova dan framework7 Part 4 - add npm, rss reader

Print Friendly and PDF 0 Viewers

Cara membuat aplikasi android dengan cordova dan framework7 Part 4 - selamat siang, sekarang hari minggu dan mulai panas jadi mungkin kita akan singkat saja untuk lanjutan dari cara membuat aplikasi android dengan cordova dan framework7. 

Karena aplikasi yang sekarang sedang dikembangkan adalah aplikasi untuk membaca rss maka kita akan membahas sedikit tentang plugin rss reader yang ada di cordova yakni cordova-plugin-feedreader. Cara installnya kamu cukup baca saja semua ada didokumentasinya (link sumber ada dibawah) atau bisa juga poin dibawah ini

  • cordova plugin add https://github.com/shuhailshuvo/cordova-plugin-feedreader.git (run pada root)
  • FeedReader.read(url, successFunction, errorFunction) (untuk membaca rss)

sebelumnya kamu perlu menginstall package jquery terlebih dahulu yak karena memang plugin tersebut sebenarnya menggunakan jquery.

  • npm i jquery (di root)
  • kemudian import tambahkan jquery cordova framework7 pada main.js

Tapi untuk plugin feedreader ini memiliki keterbatasan yakni item yang diambil terkadang tidak sesuai dengan tag yang ada dalam xml hasil membaca rss. Jadi disini saya mengambil kode dalam plugin tersebut yang digunakan untuk membaca rss dan mengambil item sesuai kebutuhan. Dan saya akhirnya meremove plugin tersebut hehe.

Namun dalam melakukan request dalam membaca rss kamu akan menemui error ERR_CLEARTEXT_NOT_PERMITTED yang bisa kamu fixed dengan menginstall plugin cordova-plugin-enable-cleartext-traffic. caranya seperti dibawah ini

  • cordova plugin add cordova-plugin-enable-cleartext-traffic (run di root)

Yak mungkin itu saja untuk catatan kali ini semoga bermanfaat gaes.

sumber : 

https://github.com/shuhailshuvo/cordova-plugin-feedreader
https://forum.framework7.io/t/f7-v5-how-to-include-jquery/8380/3
https://www.npmjs.com/package/cordova-plugin-enable-cleartext-traffic

Baca Juga ya


BAGIKAN
Previous
Next Post »
0 Komentar