5 Film Inspiratif Buat Memulai Bisnis

Print Friendly and PDF 0 Viewers

5 Film Inspiratif Buat Memulai Bisnis - Siapa yang suka nonton film-film inspiratif? 🤔 Kalau mau memulai sesuatu, kadang kamu butuh inspirasi biar pikiran kamu lebih terbuka dan punya gambaran. Nah salah satu caranya kamu bisa nonton film nih.

Banyak film-film yang gak cuma menghibur, tapi juga bisa ngasih inspirasi dari segi apapun. Berikut ini ada beberapa film inspiratif untuk kamu yang ingin memulai bisnis.

sumber : @kreativv_id downloaded with ingramer.com

The Founder (2016)

Siapa yang gak tau McDonald? Film ini mengisahkan soal kesuksesan Ray Kroc, seorang salesman mixer keliling yang akhirnya berhasil mengubah McDonald jadi waralaba fast food paling sukses di dunia.

The Social Network (2010)

Kamu pasti tau Facebook kan, nah film ini mengisahkan tentang perjalanan Mark Zuckerberg saat merintis perusahaan Facebook. Mulai dari masalah pencurian data sampe saham perusahaan hingga akhirnya bisa sesukses sekarang.

The Pursuit of Happiness (2006)

Film ini diangkat dari kisah nyata seorang pengusaha sukses Amerika bernama Chris Gardner, seorang salesman yang nekat beli franchise alat scanner tulang buat dijual lagi, tapi gak laku karna terlalu mahal. sempat terpuruk, akhirnya Chris mulai karir sebagai pialang saham.

Joy (2015)

Joy Mangano, penemu alat pel Miracle Mop dan Huggable Hangers buat pakaian yang berjuang buat mendirikan bisnis dan mematenkan lebih dari 100 penemuannya. Film ini ngajarin soal kegigihan dalam memperjuangkan mimpi walau sulit.

Steve Jobs (2015)

Film ini diangkat dari kisah hidup pendiri Apple, Steve Jobs. Mulai dari ia di drop out dari kampus nya, dan bangkit jadi salah satu pengusaha paling inovatif dan dihargai di abad ke 20. Film ini ngajarin buat gak pantang menyerah menciptakan sesuatu.

Rekomendasi film untuk inspirasi bisnis versi kamu apa nih yang pernah kamu tonton, GenK? Share di komen ya!

sumber : https://www.instagram.com/p/CLbhaOjBVB0/

Baca Juga ya


BAGIKAN
Previous
Next Post »
0 Komentar